AdvertorialDispora Kaltim

AHK Sebut Miliki Inovasi untuk Hadapi PON XXI

×

AHK Sebut Miliki Inovasi untuk Hadapi PON XXI

Sebarkan artikel ini
Kepala Dispora Kaltim, Agus Hari Kesuma. (Foto: Ist)
Example 468x60

UpdateNusantara.id, Samarinda – Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kalimantan Timur (Kaltim) terus melakukan persiapan guna menjaga asa saat tampil di Pekan Olahraga Nasional ke-XXI di Aceh dan Sumatera Utara (Sumut).

Apalagi, dalam ajang PON peringkat Kaltim terus menurun setelah menjadi tuan rumah pada 2008 silam.

“Kaltim agak pesimis untuk PON, karena perlu diketahui bahwa rangking kita itu terus turun dari setiap PON setelah menjadi tuan rumah,” ucap Kadispora Kaltim Agus Hari Kesuma.

Menurut AHK -sapaan akrabnya- prestasi Kaltim memang masih terbilang baik di kancah nasional. Hanya saja, daerah lain juga memiliki capaian yang baik. Oleh karena itu, Dispora Kaltim melakukan inovasi-inovasi untuk dapat bersaing dengan provinsi lain agar hasil yang diperoleh tidak mengecewakan.

“Minimal bisa mempertahankan prestasi seperti di PON XX Papua yang memperoleh peringkat ke-7. Terlebih lagi bisa memperoleh peringkat ke 5 seperti halnya peringkat ketika menjadi tuan rumah PON Kaltim,” katanya.

Disamping itu, dirinya menyebut untuk ukuran prestasi dan prediksi kekuatan atlet, saat ini masih terbilang seimbang. “Makanya Pemprov mengambil langkah-langkah positif dengan KONI selaku operator di lapangan,” tandasnya.(DT/adv/Dispora Kaltim)

Example 120x600

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

39 − = 34