UpdateNusantara.id, Samarinda – Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim) berkomitmen untuk meningkatkan kapasitas Sekolah Khusus Olahraga Internasional (SKOI) Kaltim sebagai upaya mencetak atlet unggul. Hal ini disampaikan oleh Kepala Bidang Peningkatan Prestasi Olahraga Dispora Kaltim.
“SKOI selama ini mampu menjadi unggulan Kaltim dalam melahirkan atlet-atlet berprestasi. Untuk itu, kita harus memperkuat SKOI agar tetap menjadi pusat pengembangan olahraga di daerah ini,” ujar Rasman.
Dirinya menjelaskan, pihaknya akan fokus pada peningkatan kualitas pembinaan atlet di SKOI. Sekolah khusus olahraga tersebut akan terus didorong untuk mengembangkan program pelatihan berkelanjutan guna mendukung pembentukan atlet profesional.
“Sebagai sekolah olahraga, SKOI harus melakukan berbagai kegiatan pelatihan khusus. Nantinya, pembinaan juga akan disinergikan dengan program PPLP (Pusat Pendidikan dan Latihan Pelajar) dan PPLD (Pusat Pendidikan dan Latihan Daerah) di tingkat kabupaten dan kota,” jelas Rasman.
Rasman berharap langkah ini tidak hanya menjadi inisiatif Dispora Kaltim, tetapi juga melibatkan pemerintah kabupaten dan kota melalui Dinas Pemuda dan Olahraga setempat.
“Kita ingin SKOI terus berkolaborasi dengan berbagai pihak, sehingga pembinaan atlet di Kaltim bisa berjalan lebih maksimal,” pungkasnya. (Hsn/Adv/DisporaKaltim)