AdvertorialDispora KaltimPEMPROV KALTIM

Dispora Kaltim Segera Bentuk Tim Bola Voli Usai Piala Gubernur

×

Dispora Kaltim Segera Bentuk Tim Bola Voli Usai Piala Gubernur

Sebarkan artikel ini
Rasman, Kepala Bidang Peningkatan Prestasi Olahraga Dispora Kaltim. (Foto: Hsn/UpdateNusantara)
Example 468x60

UpdateNusantara.id, Samarinda – Kepala Bidang Peningkatan Prestasi Olahraga (PPO) Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim), Rasman, masih menunggu Pemerintah Provinsi Kaltim untuk segera menindaklanjuti pembentukan tim bola voli setelah gelaran Piala Gubernur 2024.

Rasman menjelaskan bahwa atlet yang terpilih dari kejuaraan Bola Voli Piala Gubernur perlu dibentuk menjadi sebuah tim. Hal tersebut merupakan kebijakan dari Pemprov Kaltim.

“Saya meminta atlet bola voli yang memiliki potensi dijadikan tim, karena yang bertanggung jawab akan hal itu ialah pemprov kaltim sendiri,” ujarnya.

Ia menambahkan bahwa pembentukan tim ini sangat penting agar atlet dapat berkompetisi dengan baik di tingkat yang lebih tinggi.

Lebih lanjut, Rasman berharap agar atlet-atlet tersebut dipersiapkan dalam satu tim yang solid untuk menghadapi berbagai kejuaraan, khususnya Pra-Popnas yang dijadwalkan berlangsung dari 16 hingga 23 November 2024.

“Hanya peringkat satu dan dua dari Pra-Popnas yang akan mengikuti kejuaraan Popnas tahun 2025, sehingga persiapan yang matang sangat krusial,” ucapnya.

Dengan Kaltim tergabung dalam wilayah 4 yang meliputi Jawa Timur, Sulawesi Barat, Nusa Tenggara Timur, Nusa Tenggara Barat, Sulawesi Selatan, dan Sulawesi Tenggara sebagai tuan rumah, Rasman menekankan pentingnya persiapan atlet untuk menghadapi kejuaraan mendatang. (Hsn/Adv/DisporaKaltim)

Example 120x600

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

+ 85 = 92