AdvertorialDispora Kaltim

Dispora Kaltim Terapkan Sport Science untuk Persiapkan Atlet Menuju Kancah Internasional

×

Dispora Kaltim Terapkan Sport Science untuk Persiapkan Atlet Menuju Kancah Internasional

Sebarkan artikel ini
Rasman, Kepala Bidang Peningkatan Prestasi Olahraga Dispora Kaltim. (Foto: Hsn/UpdateNusantra)
Example 468x60

UpdateNusantara.id, Samarinda – Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim) terus berkomitmen untuk meningkatkan kualitas atlet-atlet muda di daerah tersebut dengan mengadopsi pendekatan berbasis sport science dan sport intelligence. Pendekatan ini bertujuan untuk mempersiapkan para atlet Kaltim agar siap bersaing di tingkat internasional, seperti Asian Games, SEA Games dan Olimpiade.

Kepala Bidang Peningkatan Prestasi Olahraga Dispora Kaltim, Rasman, menjelaskan bahwa upaya ini tidak hanya berfokus pada pencapaian prestasi jangka pendek, tetapi lebih kepada persiapan untuk kompetisi internasional dalam beberapa tahun ke depan.

“Pendekatan sport science dan sport intelligence ini sangat penting untuk mengembangkan potensi atlet, bukan hanya untuk prestasi di level nasional seperti PON, tetapi untuk mempersiapkan mereka berkompetisi di ajang internasional yang lebih besar,” ucap Rasman.

Rasman menekankan bahwa meskipun Pekan Olahraga Nasional (PON) menjadi tolok ukur prestasi awal bagi para atlet, tujuan akhir dari pembinaan ini adalah meraih prestasi yang lebih tinggi di tingkat internasional.

“PON hanya batu loncatan. Yang lebih penting adalah bagaimana atlet kita bisa berprestasi di level internasional, seperti Asian Games, SEA Games, dan bahkan Olimpiade,” tegas Rasman.

Menurutnya, penerapan sport science yang mencakup aspek fisik, teknik, dan mental atlet, serta sport intelligence yang mendalami aspek strategi dan taktik dalam kompetisi, merupakan langkah konkret untuk mencetak atlet yang tidak hanya unggul dalam teknik, tetapi juga cerdas dalam menghadapi persaingan global. Rasman berharap dengan pendekatan ini, dalam empat tahun mendatang, Kaltim dapat mencetak atlet berkelas dunia yang siap menghadapi tantangan di arena internasional.

Dengan pendekatan yang lebih sistematis dan berbasis sains ini, Dispora Kaltim optimis bahwa para atlet muda Kaltim akan siap menghadapi ajang kompetisi yang lebih besar dan membanggakan provinsi tersebut di kancah olahraga dunia. (Hsn/Adv/DisporaKaltim)

Example 120x600

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

51 + = 58