UpdateNusantara.id, Tenggarong – Pulau Kumala, pulau wisata yang menjadi andalan di Kutai Kartanegara (Kukar), kini makin nyaman dan aman untuk dikunjungi. Pasalnya, Dinas Pariwisata (Dispar) Kukar telah memasang 17 kamera pengawas atau CCTV di berbagai titik di pulau tersebut.
CCTV ini dipasang untuk meningkatkan keamanan dan memantau pembangunan wahana wisata di Pulau Kumala. Pemasangan CCTV ini dilakukan oleh pekerja dari perusahaan swasta yang ditunjuk oleh Dispar Kukar.
Salah satu pekerja, Rizki, mengatakan bahwa mereka memasang 6 CCTV di area jembatan, dan 11 CCTV lainnya di beberapa titik di Pulau Kumala. “Kami sudah memasang CCTV selama 10 hari, dan tinggal 7 hari lagi kami akan selesai. Kami menghadapi kendala transportasi untuk logistik dan cuaca. Kalau hujan, kami tidak bisa memasang di tempat yang tinggi karena terlalu berbahaya dan licin,” ujar Rizki, Sabtu (18/11/2023).
Rizki menuturkan bahwa CCTV yang dipasang menggunakan pemancar yang ada di atas tiang jembatan repo-repo. “Dengan pemancar ini, CCTV bisa terhubung dengan pusat pengawasan di Dispar Kukar. Jadi, mereka bisa melihat apa yang terjadi di Pulau Kumala secara langsung,” katanya.
Di sisi lain, Kepala Bidang Pemasaran Pariwisata Dispar Kukar, Triyatma, mengatakan bahwa pemasangan CCTV di Pulau Kumala sangat bermanfaat untuk meningkatkan keamanan pulau tersebut, serta memudahkan pihak sekuriti untuk mengawasi situasi di sana.
“Selain itu, dengan CCTV ini, kami juga bisa menjaga dan memantau pembangunan wahana wisata di Pulau Kumala. Kami berharap, dengan adanya CCTV ini, Pulau Kumala semakin menarik bagi wisatawan, baik lokal maupun mancanegara,” tuturnya. (RS/Adv/DisparKukar)