UpdateNusantara.id, Samarinda – Anggota Panitia Khusus (Pansus) Laporan Keterangan Pertanggungjawaban (LKPJ) Wali Kota Samarinda, Deni Hakim Anwar, mendorong Bank kaltimtara untuk lebih giat dalam mensosialisasikan program kredit berusaha, beruntung, dan berkah (Bertuah) kepada para pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) di Samarinda.
“Kita ingin program Bertuah itu bisa tersosialisasi dengan baik. Karena masih banyak pelaku UMKM yang tidak tahu program itu,” ucapnya.
Deni menuturkan, program Bertuah merupakan program kredit dari Bank kaltimtara yang bertujuan untuk mempermudah para pelaku UMKM mendapatkan pinjaman dengan bunga rendah.
Ia meyakini bahwa program ini dapat membantu UMKM di Samarinda untuk berkembang dan meningkatkan perekonomian lokal.
“Kita harapkan Bankaltimtara bisa mensosialisasikan lagi dan kita juga ingin mereka berkreasi lagi. Artinya, buat lagi pinjaman-pinjaman yang bisa meringankan pedagang pasar, UMKM, dan sebagainya supaya mereka bisa hidup kembali,” ujarnya.
Lebih lanjut, selain mendorong sosialisasi, Deni juga berharap Bank kaltimtara dapat menciptakan produk pinjaman lain yang lebih inovatif dan bermanfaat bagi UMKM di Samarinda.
“Kita harapkan dengan peran serta dari Bank kaltimtara bisa membantu menghidupkan kembali sektor UMKM di Samarinda,” pungkasnya. (DH/Adv/DPRDSamarinda)